Páginas

Jun 11, 2013

Veer Zaara


     Pagi  pagi dengerin lagu bollywood do pal yg dinyanyiin lata mangeshkar& sonu nigam bikin galau akut hehe lagu ini juga bikin aku  selalu terngiang-ngiang sama film bollywood “veer zaara” yang full so sweet !!! film ini udah sering ditayangin di tv,tp entah kenapa aku gak pernah bosan buat nonton meskipun  diulang-ulang :D ada sedikit gambaran nih tentang fillm “Veer Zaara”.


      Film produksi tahun 2004 ini menceritakan tentang Squadron Leader (setara Mayor) Veer Pratap Singh (Shah Rukh Khan) yang bertugas sebagai pilot tim penyelamat Angkatan Udara India.
Veer selalu mempertaruhkan nyawanya untuk menyelamatkan orang-orang lain yang membutuhkan pertolongannya. Pada suatu hari dalam sebuah misi, Veer menyelamatkan seorang gadis dari Pakistan yang terdampar di India. Rupanya gadis itu yang bernama Zaara (Preity Zinta) datang ke India untuk memenuhi pesan terakhir mendiang ibu angkatnya.
      Namun dalam perjalananya di India, bus yang ditumpangi Zaara mengalami kecelakaan. Pada saat terdampar di negeri yang asing baginya, datanglah Veer yang menjadi penolongnya.Veer juga sempat membawa Zaara ke kampung halamannya lalu dia bertemu dengah ayah dan ibu Veer.Sejak itu, hidup Veer tidak pernah lagi sama. Veer dan Zaara saling jatuh cinta namun sebelum Veer bisa mengekspresikan cintanya, datanglah Raza (Manoj Bajpal), tunangan Zaara yang menyusul Zaara dari Pakistan. Akhirnya Zaara dan Raza pulang ke Lahore, Pakistan.

     Tetapi Zaara tidak bisa melupakan Veer sehingga pelayan setia Zaara, Shabbo (Divya Dutta) merasa kasihan dan menghubungi Veer untuk memberitahukan perasaan Zaara. Veer berhenti dari AU India agar bisa datang ke Pakistan demi Zaara yang dirindukannya. Sayangnya walau bisa bertemu Zaara, pernikahan Zaara dan Raza tetap dilangsungkan. Tak terduga Veer malah ditangkap oleh polisi Pakistan dengan tuduhan sebagai mata-mata.
     Duapuluh dua tahun kemudian, Saamiya Siddiqui (Rani Mukherjee), seorang pengacara Pakistan mendengar kisah Veer dan bertemu dengannya untuk pertama kali. Tidak mudah baginya untuk membebaskan Veer yang telah mendekam di penjara Pakistan lebih 20 tahun. Apalagi kasus Veer adalah kasus pertama bagi Saamiya sebagai pengacara. Walau Veer tidak pernah berbicara kepada siapapun sejak ditahan, namun sejak bertemu Saamiya, Veer tergerak menceritakan nasib malangnya. Saamiya pun bertekad mencari keadilan bagi Veer. Ketika akhirnya Veer mau berbicara, ia menceritakan seluruh kisahnya kepada Saamiya, yang kemudian berusaha memperjuangkan qaidi (tahanan) nomor 786 ini, baik untuk kebebasannya di sidang pengadilan maupun untuk menemukan kembali cintanya yang hilang.
     Untuk menyelesaikan kasus veer,saamiya pun pergi ke kampung halaman veer di India untuk menemui ayah dan ibunda veer namun malang beliau sudah lama meninggal dunia.hingga akhirnya ditemukannya lah zaara yang menempati rumah ayah dan ibu veer bersama shabbo dengan mendirikan sekolah sesuai dengan pesan almarhum ayahanda veer.ternyata selama dua puluh tahun itu zaara tidak menikah dengan raza.hingga akhirnya saamiya menceritakan bagaimana keadaan veer sekarang dan ia pun turut membawa zaara ke pengadilan agar dapat membantu meyelesaikan kasusnya.di siding itu lah kembali dipertemukan dua insan yang memiliki cinta luar biasa yang selama 20 tahun saling menjaga kehormatan satu sama lain.
Singkat cerita,kasus itu pun dimenangkan oleh saamiya,lalu veer dan zaara pun dapat bersatu hingga mereka kembali ke india merajut kembali kisah cinta mereka.
    Udah cukup ya ceritanya :') kayaknya buat nyeritain film yang romantis ini aku perlu kuat-kuatin hati dulu biar gak terbawa suasana haha. Dari film ini ada pengorbanan yang luar biasa untuk seseorang yang dicintai,hingga akhirnya keduanya dipersatukan kembali bersama cinta mereka.



1 comments:

Unknown said...

Sama Aku Juga :D

Post a Comment